Jumat, 12 Januari 2018

KEPRIBADIAN INTUITIF (BAGIAN-2)


Meningkatkan kepribadian intuitif berdasarkan konsep psikologi analitik dari Jung

Menurut Jung, kesadaran manusia terdiri dari 3 level : 
(1) pikiran sadar (conscious mind)
(2) pikiran tak sadar personal (personal unconscious mind)
(3) pikiran tak sadar kolektif (collective unconscious mind) 

Contoh kepribadian intuitif dalam praktek 
Kepribadian intuitif yang secara khusus dikembangkan untuk membantu kesembuhan sakit fisik orang lain, yang disebabkan oleh lemahnya energi orang tersebut, dilakukan oleh Romo Loogman di Purworejo.

Contoh kepribadian intuitif dalam praktek (2)
Metode yang digunakan adalah memperbaiki energi yang ada pada tubuh pasien dengan cara memberi ramuan jamu tradisional dan juga alat-alat elektromagnetik berupa kumparan kawat yang didesain secara khusus.

Contoh kepribadian intuitif dalam praktek (3)
Intuisi memang erat kaitannya dengan energi elektromafnetisme dalam tubuh manusia, yang tidak kelihatan tetapi memang ada.

Ketika Anda merasa tidak "sreg" dengan seseorang/sesuatu, sebenarnya tubuh Anda menangkap adanya energi yang tidak selaras/tidak baik untuk Anda; intuisi (pikiran tak sadar kolektif/pikiran bawah sadar) Anda memberikan peringatan kepada Anda.


----- oOo -----


Penulis: 
Constantinus




Penulis adalah ilmuwan psikologi,
kandidat psikolog industri & organisasi,
praktisi manajemen sumberdaya manusia,
komisaris BPR Restu Group,
dan anggota Keluarga Sabuk Hitam INKADO Jawa Tengah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar