Kamis, 28 Desember 2017

Kasus Budaya Perusahaan

Soal


Seorang supervisor / manajer / direksi yang hanya mau mempekerjakan karyawan yang sudah berpengalaman, melanggar budaya perusahaan :

a.) Tulus ikhlas
b.) Jujur
c.) Cerdas
d.) Bertanggung jawab

Jawab

Soal di atas sepintas bisa saja dijawab dengan d, yaitu bertanggung jawab. Tetapi ini bukanlah jawaban yang tepat, karena kata kunci dari budaya perusahaan adalah quality control.

Kalau soalnya adalah atasan tidak mau mengajar anak buah, maka jawabannya adalah c.

Tetapi karena soalnya adalah atasan hanya mau mempekerjakan karyawan berpengalaman, maka budaya perusahaan yang dilanggar adalah cerdas. Dengan demikian, jawabannya adalah c. Mengapa demikian ? Sebab, atasan yang tidak mau mempekerjakan karyawan yang belum berpengalaman adalah atasan yang tidak masuk akal. Sebab, setiap orang pasti pernah jadi karyawan yang belum berpengalaman. Kalau semua atasan punya pola pikir seperti atasan ini, maka sistem pembelajaran untuk fresh graduate akan mandeg.


----- oOo -----
Penulis: 
Constantinus


Penulis adalah ilmuwan psikologi,
kandidat psikolog industri & organisasi,
praktisi manajemen sumberdaya manusia,
komisaris BPR Restu Group,
dan anggota Keluarga Sabuk Hitam INKADO Jawa Tengah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar