Selasa, 13 Maret 2018

WAWANCARA KARYAWAN INSPIRASIONAL - Bapak Harri Eko Wardono


Kali ini, Warta HR (WH)  akan mengajak kita semua untuk mengenal lebih dekat karyawan inspirasional / teladan periode Januari - Desember 2017 kategori Beliau adalah Manajer Inspirasional / Teladan dari RAM (PT BPR Restu Artha Makmur) yaitu Bapak Harri Eko Wardono.

Keterangan :

WH : Warta HR
HAR : Harri Eko Wardono


WH : Selamat pagi, Bapak. Selamat ya, atas prestasi yang diraih yaitu sebagai Manajer Inspirasional / Teladan periode Januari - Desember 2017.

HAR : Terima kasih. 

WH : Sudah sejak tanggal berapa Bapak bekerja di perusahaan ini ?

HAR : Sejak September 2002.

WH : Bisa diceritakan jabatan apa saja yang pernah dijalani di perusahaan ini, dan masing-masing untuk berapa lama ?

HAR : Jabatan berawal dari EDP (Electronik Data Proccessing) kemudian berubah menjadi Staff Bagian IT Development kemudian sebagai IT Manager sampai sekarang.

WH : Kesuksesan ini tentu ada kuncinya. Menurut Bapak, apa saja yang menjadi kunci sukses Bapak ?

HAR : Perjalanan yang panjang membuat kita mengingat dan belajar pada sejarah sehingga menemukan falsafah Hasta Brata yang dapat diambil intisarinya untuk diterapkan pada pekerjaan dan kehidupan sehari-hari sehingga dapat mewujudkan karya terbaik terus menerus.
1.         Mahambeg Mring Kismo (meniru sifat bumi)
Seperti halnya bumi, seorang berusaha untuk setiap saat menjadi sumber kebutuhan hidup bagi siapa pun. Mengerti apa yang dibutuhkan dan memberikan kepada siapa saja tanpa pilih kasih. Meski selalu memberikan segalanya kepada siapa saja, serta tidak menunjukkan sifat sombong/angkuh.

2.         Mahambeg Mring Warih (meniru sifat air)
Seperti sifat air, mengalir dari tinggi ke tempat yang lebih rendah dan sejuk/dingin. Kita harus bisa menyatu dengan sekitar kita sehingga bisa mengetahui kebutuhan riil sekitarnya. Membuat suasana sejuk, nyaman, aman, dan tentram, sehingga kehadiran selalu diharapkan. Kita adalah mitra kerja dalam membangun dan mengembangkan pada lingkungan kerja. Pastinya kita membutuhkan tim dalam mengerjakan suatu tugas.

3.         Mahambeg Mring Samirono (meniru sifat angin)
Seperti halnya sifat angin, dia ada di mana saja/tak mengenal tempat dan adil kepada siapa pun. Kita harus berada di semua strata/lapisan dan bersikap adil, tak pernah diskriminatif (membeda-bedakan).

4.         Mahambeg Mring Condro (meniru sifat bulan)
Seperti sifat bulan, yang terang dan sejuk. Harus mampu menawan hati orang dengan sikap keseharian yang tegas/jelas dan keputusannya yang tidak menimbulkan potensi konflik. Kehadiran kita seyogyanya dapat menyejukkan dan memancarkan harapan.

5.         Mahambeg Mring Suryo (meniru sifat matahari)
Seperti sifat matahari yang memberi sinar kehidupan yang dibutuhkan oleh seluruh jagat. Energi positif kita dapat memberi petunjuk/jalan/arah dan solusi atas masalah yang dihadapi.

6.         Mahambeg Mring Samodra (meniru sifat laut/samudra)
Seperti sifat lautan, luas tak bertepi, setiap hari menampung apa saja (air dan sampah) dari segala penjuru, dan membersihkan segala kotoran yang dibuang ke pinggir pantai. Bagi yang memandang laut, yang terlihat hanya kebeningan air dan timbulkan ketenangan. Hendaknya mempunyai keluasan hati dan pandangan, dapat menampung semua aspirasi dari siapa saja, dengan penuh kesabaran dan pengertian.

7.         Mahambeg Mring Wukir (meniru sifat gunung)
Seperti sifat gunung, yang teguh dan kokoh, harus memiliki keteguhan kekuatan fisik dan psikis serta tidak mudah menyerah untuk melalukan hal yang benar. Tetapi juga penuh hikmah tatkala harus memberikan sanksi. Dampak yang ditimbulkan dengan cetusan kemarahan diharapkan membawa kebaikan seperti halnya efek letusan gunung berapi yang dapat menyuburkan tanah.

8.         Mahambeg Mring Dahono (meniru sifat api)
Seperti sifat api, energi positif diharapkan mampu menghangatkan hati dan membakar semangat yang mengarah kepada kebaikan, memerangi hal yang tidak baik, dan memberikan perlindungan.

WH : Sebenarnya, apa yang mendorong Bapak untuk dapat mencapai kesuksesan ini ?

HAR : Selalu memberikan yang terbaik apa yang dapat diberikan. Kalo dibidang pekerjaan dengan melaksanakan secara baik dan benar, karya kita insyaAllah akan selalu dipergunakan sehingga memberikan manfaat bagi semuanya. Apalagi saya menyukai hal-hal yang bersifat baru dan revolusioner.

WH : Menurut Bapak, apa peran penting Visi, Misi, dan Budaya Perusahaan bagi kesuksesan Bapak ini ?

HAR : Membangun perusahaan sama halnya dengan memulai sebuah perjalanan, sebelum dimulai perjalanan tentunya terlebih dahulu menentukan kota atau daerah tujuan. Tanpa memiliki tujuan kota / daerah yang dikunjungi tentunya kita tidak akan beranjak kemanapun. Sama halnya perusahaan yang belum mempunyai visi dan misi belum bisa bergerak kemanapun karena belum memiliki tujuan usaha entah apapun tujuannya. Dengan adanya visi dan misi maka tata kelola perusahaan akan menjadi lebih baik.

WH : Apa pesan Bapak kepada karyawan lain di perusahaan ini ?

HAR : Orang-orang yang sukses pasti memiliki komitmen yang tinggi, mereka mungkin melakukan kesalahan tapi segera mengubahnya, mereka mungkin pernah gagal tetapi segera bangkit kembali. Berani menentukan target, berani mulai melangkah dan berani mewujudkan sampai sukses.

WH : Terima kasih atas waktu yang Bapak berikan. Sukses selalu untuk Bapak. 

Demikianlah wawancara WH dengan Bapak Harri Eko Wardono yang mendapatkan predikat Manajer Inspirasional / Teladan periode Januari - Desember 2017. Semoga bermanfaat untuk lebih menyemangati kita semua untuk selalu menjadi lebih baik.


-----oOo-----
Reporter : Constantinus dan Linda Tetelepta

Tidak ada komentar:

Posting Komentar