Rabu, 13 Desember 2017

KALIBRASI PAD PRODUKTIVITAS BAGI PELANGGAR BUDAYA PERUSAHAAN - Edisi : 13 Desember 2017


"KALIBRASI PAD PRODUKTIVITAS BAGI PELANGGAR BUDAYA PERUSAHAAN"
-13 Desember 2017-

Oleh :
Constantinus
(Ilmuwan Psikologi, Praktisi Psikologi Industri)


Siapa penanggung jawab budaya perusahaan ?

Penanggung jawab budaya perusahaan adalah sumberdaya manusia
yang levelnya paling tinggi di kantor tersebut.
Apabila level paling tinggi di kantor tersebut
ada lebih dari satu orang, maka ditunjuk oleh Pemimpin Divisi
salah satu orang yang menjadi penanggung jawab
budaya kerja di kantor tersebut.


Siapa penanggung jawab budaya perusahaan di lingkup group ?

Penanggung jawab budaya perusahaan di lingkup group
adalah HR Korporat.


Apakah seorang karyawan dapat diputus hubungan kerjanya
karena melanggar budaya perusahaan ?

Seorang karyawan tetap dapat diputus
hubungan kerjanya karena melanggar
budaya perusahaan.
Pelanggaran yang dilakukan adalah tidak menaati 
peraturan perusahaan dan/ atau perintah atasan.
Karyawan tersebut mendapakan Form Coaching sampai dengan
Surat Peringatan, dan akhirnya bila tidak ada
perbaikan, maka diputus hubungan kerjanya.


Apa pengaruh pelanggaran budaya perusahaan pada
PAD (Performance Appraisal yang Disempurnakan) ?

Pelanggaran budaya perusahaan otomatis berperngaruh 
pada integritas dan juga kompetensi 
(sebab, di dalam kompetensi terkandung sikap kerja).


Apabila seorang karyawan melanggar budaya perusahaan
sehingga integritas mendapatkan nilai 7,5 (maksimum 15), dan
kompetensi mendapat nilai 7,5 (maksimum 15), sehingga 
total adalah 15, apakah produktivitas tetap bisa mendapat
nilai 70 (maksimal 70) karena produktivitasnya istimewa ?

Tidak bisa ! Karena budaya perusahaan masih belum mengkristal
sebagaimana penilaian pengusaha, maka karyawan yang
integritasnya + kompetensi <24, nilai produktivitas konversi sebagai berikut :

Integritas + kompetensi = 21 s.d kurang dari 24,
nilai produktivitas dikalikan 0,7.
Misal : aslinya 70, hanya jadi 49.

Integritas + kompetensi = 18 s.d kurang dari 21,
nilai produktivitas dikalikan 0,6.
Misal : aslinya 70, hanya jadi 42.

Integritas + kompetensi = kurang dari 18,
nilai produktivitas dikalikan 0,5.
Misal : aslinya 70, hanya jadi 35.

Ini dilakukan untuk rekap PAD Januari s.d Desember 2017,
supaya karyawan yang tidak taat pada budaya perusahaan
jangan sampai mendapat PAD bagus.



----- oOo -----


Penulis: 
Constantinus






Penulis adalah ilmuwan psikologi,
kandidat psikolog industri & organisasi,
praktisi manajemen sumberdaya manusia,
komisaris BPR Restu Group,
dan anggota Keluarga Sabuk Hitam INKADO Jawa Tengah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar